Nikmati Traveling Low Budget di Bawah 500 Ribu

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Pertanyaan terbesar tentang traveling low budget adalah bagaimana traveling hemat namun tetap senang dan aman? Kesenangan dengan mencicipi makanan khas suatu daerah, mengunjungi tempat tertentu, atau membeli oleh-oleh dari sana tentu semuanya membutuhkan biaya.

Sedangkan keamanan berkaitan dengan akomodasi penginapan. Dalam menginap di hotel, kost eksklusif, maupun akomodasi lainnya juga butuh biaya. Liburan low budget dapat kamu capai asalkan sudah memahami lokasi tujuan. Berbeda halnya dengan traveling, yang mana saat perjalanan sering muncul kejadian di luar rencana.

Nikmati Traveling Low Budget di Bawah 500 Ribu
Nikmati Traveling Low Budget di Bawah 500 Ribu

Lantas, berapa budget traveling pada umumnya? Untuk menjawab pertanyaan ini, kita tidak bisa langsung mengatakan angka. Soalnya, lokasi tujuan traveling punya andil yang paling besar. Contohnya saat kamu traveling ke kota tetangga jauh lebih terjangkau daripada traveling ke negara tetangga.

Bagaimana Menikmati Traveling Low Budget Tetap Seru?

Pada kesempatan kali ini, kami mengambil contoh budget yang tidak terlalu besar, namun juga tidak terlalu kecil; di bawah 500 ribu.

1. Menentukan Lokasi yang Tidak Terlalu Jauh

Tips pertama adalah menentukan lokasi tujuan yang dekat, baik di kota yang sama atau tetangga kota. Alokasikan 50% budget untuk biaya perjalanan pergi dan pulang. Dalam merencanakan keuangan traveling, jangan lupa menyisihkan untuk kebutuhan darurat.

Pada dasarnya, setiap kota memiliki tempat yang sangat luar biasa. Bahkan tempat menarik yang belum pernah kamu kunjungi sebelumnya. Nah, manfaatkan hal tersebut untuk menjajal traveling dengan budget yang minim.

2. Traveling Low Budget Ketika Low Season

Pada intinya, low season berarti waktu di mana tempat wisata sepi oleh pengunjung. Musim liburan memang sangat ramai, bahkan jalan raya dipenuhi oleh kendaraan serta rawan kemacetan. Transportasi umum juga penuh, sehingga kita kurang maksimal menikmati traveling yang seharusnya menyenangkan.

Momen saat low season justru bisa memberi kesan tak terlupakan dalam traveling kamu. Sebab, kamu akan fokus pada traveling tanpa terhalangi oleh faktor lainnya. Traveling dan liburan budget 500 ribu masih sangat cukup!

Dengan kata lain, sebelum melakukan traveling sebaiknya memahami kapan waktu low season sebuah tempat wisata. Contohnya wisata ke Bali, kamu bisa ambil waktu antara September – Desember dan Januari – April.

3. Tidak Membeli Terlalu Banyak Oleh-Oleh

Traveling ke suatu tempat, rasanya tidak afdol jika belum memiliki barang khas tempat tersebut. Hal ini memang sangat lumrah, bahkan menjadi sebuah keharusan tersendiri. Namun, membeli oleh-oleh yang terlalu banyak selain butuh lebih banyak budget, ternyata juga menghalangi kamu dalam perjalan pulang.

Bawalah oleh-oleh secukupnya. Dan jika perlu, ajaklah teman supaya budget bisa lebih ditekan lagi. Traveling bersama teman mayoritas lebih hemat daripada solo traveling. Namun semua hal tersebut kembali ke diri kamu, apakah lebih nyaman solo atau duo.

4. Traveling dengan Menginap di Kost Murah dan Aman

Dzawani menjadi penyedia akomodasi penginapan yang siap menemani perjalanan kamu. Sistem sewa per hari, menjadi lebih memudahkan. Terlebih kamu dapat melakukan booking melalui chat di awal. Penginapan Dzawani menjamin keamanan, kamu akan betah serta nyaman dengan semua yang ada di penginapan.

Semakin sering melakukan traveling, seseorang akan semakin terbiasa dan paham. Berbeda jika kamu baru pertama kali, tidak ada salahnya mengajak orang yang sudah berpengalaman. Dengan begitu, traveling low budget bisa benar-benar terealisasi berdasarkan pengalaman orang tersebut.

Tags :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pesan sekarang sebelum kehabisan!

Hubungi admin Zaza disini, survei lokasi dan dapatkan Kost Mewah Ramah di Dzawani