Siapa yang tidak tergoda dengan indahnya pesona Pulau Bali yang mengagumkan. Keindahan pulaunya sudah menjadi buah bibir yang informasinya telah tersebar secara luas dari mulut ke mulut. Tak heran juga jika Pulau Bali dipadati oleh wisatawatan yang datang dari mancanegara dibandingkan wisatawan lokal. Pesona alamnya yang menakjubkan membuat siapa saja ingin tinggal untuk menghabiskan waktu di Pulau Dewata ini.
Di Pulau Bali, ada banyak daerah yang sering jadi jujugan wisatawan. Salah satunya adalah daerah Ungasan yang berada di Kecamatan Kuta Selatan. Daerahnya terletak di antara Desa Jimbaran dan Desa Uluwatu. Tak perlu diragukan lagi, panorama alamnya yang tak terjamah polusi membuat wisatawan jatuh cinta saat menginjakkan kakinya di daerah ini. Seperti daerah lainnya, Ungasan Bali juga terkenal dengan destinasi wisata alam yang wajib dijelajahi. Tempat wisata tersebut letaknya berdekatan, sehingga memudahkan wisatawan untuk mampir.
Penasaran dengan destinasi wisata di Ungasan Bali? Intip apa saja tempat yang wajib dijelajahi dengan mengulas informasi di bawah ini.
Berikut destinasi wisata di Ungasan Bali yang harus dikunjungi:
1. Pantai Melasti
Wisata ke Pulau Bali tidak lengkap jika belum mampir ke pantainya. Terkenal dengan wisata pantai yang indah, di Ungasan Bali terdapat satu pantai paling terkenal yang dijuluki dengan Pantai Melasti. Hamparan pasir putih yang bersih, bebatuan karang yang cadas, serta perpaduan birunya air laut yang bergulir tenang menampilkan sebuah panorama keindahan surgawi yang tak terlupakan.
Pantai Melasti jadi destinasi wisata yang harus dikunjungi saat berkunjung ke daerah Ungasan Bali. Jangan lupa juga untuk menikmati eksotisnya matahari terbenam di Pantai Melasti di Ungasan Bali yang menakjubkan. Keindahannya akan membuat jatuh cinta pada pandangan pertama!
2. Karma Beach Bali
Daerah Ungasan Bali memang terkenal dengan hamparan pantainya yang indah. Meskipun begitu, panorama Karma Beach Bali berbeda dengan Pantai Melasti. Air laut di Karma Beach Bali cenderung memiliki warna biru kehijauan sehingga pantulannya terlihat seperti warna tosca yang elegant. Sebelum namanya disebut sebagai Karma Beach Bali, dulunya pantai ini dikenal dengan nama Nammos Beach Club yang kemudian saat ini berganti menjadi Karma Private Beach Club.
Panorama air lautnya yang jernih membuat wisatawan ingin snorkeling dan menelusuri keindahan dunia di bawah laut. Namun, di tempat ini belum tersedia penyewaan untuk snorkeling, sehingga wisatawan harus membawanya sendiri atau meminjamnya di toko sekitar pantai. Tak perlu khawatir, hanya dengan 100 ribu saja, pengunjung bisa meminjam alat snorkeling yang sederhana jika ingin melakukan aktivitas tersebut di pantai ini. Buka selama 24 jam, pengunjung bisa mengunjungi tempat ini kapan saja.
3. Pantai Green Bowl
Tak hanya Pantai Melasti dan Karma Beach saja, di Ungasan Bali juga terdapat Pantai Green Bowl yang pesonanya tak kalah mengagumkan. Pantai yang satu ini terkenal dengan perpaduan laut serta goa kelelawarnya yang membuatnya unik dari pantai yang lain. Dinamakan pantai Green Bowl karena dulunya perusahaan yang mengadakan proyek pembangunan hotel di tempat ini adalah PT. Green Bowl. Selain itu, saat air laut surut karang-karang lumut yang berada di hamparan pantai membentuk seperti mangkuk hijau. Sehingga tempat ini sangat cocok disebut dengan Pantai green Bowl.
Untuk menemukan pantai ini, wisatawan harus menapaki ratusan anak tangga sebelum sampai ke bibir pantainya. Namun, penyesalan dalam menuruni ratusan anak tangga akan terbayarkan dengan panorama serta keindahaan hamparan Pantai Green Bowl yang cantik. Pantai ini cukup sepi dari wisatawan karena letaknya yang tersembunyi. Sehingga Pantai Green Bowl cocok jadi tempat untuk healing jika ingin menyendiri sembari menikmati keindahan birunya laut.
Ketiga tempat wisata di atas merupakan salah satu dari beberapa tempat menakjubkan yang ada di Ungasan Bali. Meskipun belum seterkenal daerah lainnya yang ada di Pulau Dewata, sistem pariwisata di Ungasan Bali mulai dikembangkan secara bertahap agar bisa dijadikan daerah dengan destinasi wisata yang bisa dijamah oleh banyak pelancong. Meskipun bukan daerah yang tenar, bukan berarti wisata di Ungasan Bali boleh dilewatkan. Justru tempat-tempat wisata tersembunyi yang ada di Ungasan Bali yang harus dijelajahi saat berkunjung ke Pulau Dewata ini. Sempatkan diri untuk datang mengunjungi destinasi wisata di Ungasan Bali saat berlibur ke Pulau Seribu Pura ini. Dijamin susah move on karena keindahan alamnya yang menakjubkan, keeksotisan pantainya akan membuat siapa saja jatuh cinta.