Dekorasi Wajib yang Harus Ada di Kamar Kost, Beri Kesan Aesthetic dan Bikin Betah

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Saat pertama kali tinggal di dalam kamar kost, ada beberapa barang serta dekorasi wajib yang harus dimiliki. Adanya dekorasi wajib dalam kamar kost akan menciptakan suasana yang nyaman, fungsional, serta menyenangkan bagi penghuni. Bahkan beberapa dekorasi wajib memiliki manfaat serta kegunaan yang akan mempermudah kegiatan serta aktivitas penghuni di dalam kamar. Dekorasi dalam kamar juga pada produktivitas penghuninya.

Tak hanya akan meninggalkan kesan yang aesthetic, dekorasi dalam kamar kost seperti ranjang atau dipan, meja, kursi, lemari, rak penyimpanan, dan lain sebagainya memiliki fungsi serta manfaat yang beraneka ragam. Perbedaan fungsi tersebut yang harus dimiliki dalam kamar karena tidak semua barang atau benda memiliki kegunaan yang sama. Bagi penghuni yang baru saja hendak tinggal di kamar kost, ada beberapa barang serta dekorasi wajib yang harus dimiliki. Untuk mengetahui apa saja barang-barangnya, simak artikel ini beserta penjelesannya hingga selesai.

Berikut adalah beberapa dekorasi wajib yang dapat meningkatkan kenyamanan kamar kost dan membuatnya tampak aesthetic:

1. Tempat Tidur yang Nyaman

Tempat tidur adalah dekorasi wajib yang harus ada di dalam kamar kost karena kegunaannya yang sangat bermanfaat. Jika enggan menggunakan tempat tidur atau dipan, maka gunakan kasur yang empuk dan nyaman agar kualitas tidur lebih baik. Kasur yang nyaman dan bantal yang sesuai akan menjaga kualitas tidur dengan nyenyak.

2. Meja dan Kursi

Meja belajar serta kursi yang nyaman membantu meningkatkan produktivitas dan kenyamanan saat mengerjakan tugas dan melakukan aktivitas di dalam kamar. Meja dan kursi memiliki manfaat untuk menumpu tubuh saat hendak melakukan sesuatu. Pilih meja dan kursi yang minimalis dan tidak terlalu besar untuk ditempatkan di dalam kamar kost.

3. Pencahayaan yang Baik

Pastikan kamar kost memiliki pencahayaan yang cukup, baik itu cahaya alami maupun cahaya dari lampu buatan yang cukup terang. Pemilihan lampu sebagai cahaya juga akan mempengaruhi produktivitas penghuni di dalam kamar. Maka dari itu, gunakan serta pilih lampu dengan sinar yang pas dan baik untuk menghindari sakit mata. Sebagai dekorasi, penghuni kamar bisa menambahkan lampu meja atau lampu tidur untuk cahaya tambahan.

4. Tirai atau Gorden

Dekorasi wajib yang harus ada di dalam kamar kost adalah tirai atau gorden. Pemilihan tirai atau gorden juga menentukan keindahan di dalam kamar. Maka dari itu, pilih tirai atau gorden dengan warna yang cerah atau cantik agar memberikan kesan yang menyenangkan dalam kamar. Pemasangan tirai atau gorden di jendela juga berguna untuk memberikan privasi, mengatur tingkat pencahayaan, serta sirkulasi udara di dalam kamar.

Dekorasi Wajib yang Harus Ada di Kamar Kost, Beri Kesan Aesthetic dan Bikin Betah
Dekorasi Wajib yang Harus Ada di Kamar Kost, Beri Kesan Aesthetic dan Bikin Betah

5. Lemari atau Rak

Jika di kamar kost ada banyak barang yang kurang tertata, sebaiknya gunakan lemari atau rak untuk menyimpannya. Gunakan lemari atau rak untuk menyimpan pakaian dan barang-barang pribadi agar kamar tetap terstruktur dan rapi. Dalam penggunaan lemari dan rak, sesuaikan dengan ukuran dan luas kamar agar tidak memakan tempat terlalu luas.

6. Dekorasi Dinding

Dekorasi dinding memang bukanlah barang yang wajib dimiliki. Namun dengan adanya dekorasi dinding, kamar kost terkesan lebih ramai, berwarna, dan aesthetic. Tambahkan hiasan dinding seperti lukisan, poster, atau foto agar kamar terlihat lebih hidup. Menambahkan dekorasi dinding juga dapat mencerminkan kepribadian penghuninya. Maka dari itu sesuaikan dekorasi kamar dengan keinginan dan kepribadian.

7. Karpet atau alas kaki

Karpet atau alas kaki juga bisa digunakan sebagai dekorasi wajib yang harus ada di dalam kamar kost. Bagi penghuni kamar yang tidak betah dingin atau enggan menyentuh lantai secara langsung, bisa menggunakan karpet sebagai alasnya. Meletakkan karpet atau alas kaki di lantai juga dapat berguna sebagai sentuhan hangat dan nyaman saat berjalan di dalam kamar.

8. Tanaman Hias

Dekorasi lainnya yang bisa diletakkan di dalam kamar kost adalah tanaman hias. Bagi penghuni yang gemar merawat tanaman bisa meletakkan tanaman hias di dalam kamar sebagai teman atau penghilang penat. Tanaman hias dapat menambahkan elemen alam dan kesegaran di dalam kamar. Selain itu, merawat tanaman hias di dalam kamar kost juga bisa menambah produktivitas. Pilih tanaman yang mudah dirawat seperti kaktus, sekulen, atau tanaman hias lainnya agar tidak kerepotan.

9. Tempat Penyimpanan

Tempat penyimpanan bisa dikategorikan dalam dekorasi wajib yang harus ada di dalam kamar kost. Tempat penyimpanan seperti rak minimalis di dinding maupun di atas meja bisa digunakan sebagai tempat untuk meletakkan pajangan atau dekorasi yang kecil. Pasang rak dinding atau tempat penyimpanan tambahan untuk menampilkan barang-barang dekoratif atau menyimpan barang-barang kecil secara rapi.

10. Peralatan elektronik

Di dalam kamar kost, pastikan untuk memiliki stopkontak yang cukup untuk mengisi daya perangkat elektronik seperti ponsel, laptop, dan lainnya. Jika hanya mengandalkan satu stopkontak yang ada di dinding saja, kebutuhanmu tidak tercukupi.

Itulah sederet dekorasi wajib yang harus ada di kamar kost. Selain berguna dan bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari, adanya dekorasi-dekorasi di atas juga akan membuat penghuninya betah melakukan aktivitas di dalam kamar. Sebelum memutuskan untuk memenuhi kamar kost dengan barang-barang di atas, pastikan terlebih dahulu ukuran serta luas kamar. Hal tersebut dapat mencegah kamar yang terlalu sempit akibat banyaknya barang yang menumpuk. Selain itu, belilah dekorasi kamar sesuai dengan kebutuhan tanpa tergiur dengan kesenangan dan manfaat sesaatnya. Memilih dan membeli dekorasi kamar sesuai dengan kebutuhan dan manfaat jauh lebih baik dibanding membelinya hanya karena terbuai oleh visual maupun harga yang murah. Gunakan juga dekorasi-dekorasi yang ramah disimpan dalam kamar kost untuk menghindari kerusakan yang tak terduga.

Demikianlah informasi seputar dekorasi wajib yang harus ada di kamar kost. Dengan mengulas informasi berikut, kamu bisa mendapatkan bayangan akan dekorasi apa yang bisa digunakan serta dibutuhkan dalam kamar kost.

Tags :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pesan sekarang sebelum kehabisan!

Hubungi admin Zaza disini, survei lokasi dan dapatkan Kost Mewah Ramah di Dzawani