Cara Akrab dengan Tetangga Kos, Perlu Adaptasi Lebih Dulu

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Akrab dengan tetangga kos berbeda dengan teman satu kamar. Jika dengan teman 1 kamar, lambat laun seiring berjalannya waktu, kalian akan saling mengenal. Sedangkan tetangga kos, kalau bukan kenalan dari luar, sulit untuk membuat akrab. Pada kesempatan ini, Blog Dzawani akan memberikan cara dan tips agar lebih akrab dengan tetangga.

Lantas muncul pertanyaan, apa untungnya akrab dengan mereka? Toh kita tidak punya hubungan apa-apa dengan tetangga kos?

Contoh kasus, kos kamu tinggal beberapa hari. Kamu bisa menitipkan kepercayaan kepada tetangga kos, jika ada apa-apa bisa handle dulu atau menghubungi kamu. Ya, tetangga kos layaknya tetangga rumah kita, yang menjadi orang pertama membantu kalau terjadi apa-apa dengan kamar kos maupun diri kita sendiri.

Oleh sebab itulah, penting kiranya untuk akrab dengan mereka. Hal ini juga menjadi sarana latihan agar kamu lebih bisa bersosialisasi untuk menyongsong kehidupan lebih baik. Perlu sebuah usaha melakukan adaptasi di kos baru, dan kamu akan menemukan jawabannya dalam artikel ini.

Bagaimana Cara Akrab dengan Tetangga Kos?

Akrab dengan teman kos satu kamar bisa kamu lakukan seiring berjalannya waktu, memahami karakternya, dan memaklumi sikapnya. Berikut beberapa cara agar cepat adaptasi dan menjalin hubungan sehat dengan tetangga kos.

Cara Akrab dengan Tetangga Kos, Perlu Adaptasi Lebih Dulu
Cara Akrab dengan Tetangga Kos, Perlu Adaptasi Lebih Dulu

1. Kesan Pertama Menentukan Anggapan

Kalau kamu baru saja menyewa kamar, jangan lupa untuk menyapa jika berpapasan dengan tetangga kos. Mungkin pada tahap ini kalian belum saling mengenal, belum tahu nama masing-masing. Tidak masalah, akan ada kesempatan lain untuk mengetahui namanya.

Jangan sampai pada kesan pertama menggambarkan kalau kamu orang yang sombong. Melalui saling menyapa inilah membuka komunikasi untuk adaptasi di kos baru. Jadi, langkah pertama yang mesti kamu lakukan sudah jelas, sapa dengan ramah tetangga kos.

2. Coba Aktivitas di Luar

Seringkali penyewa kos baru akan tinggal di kamar terus menerus. Mereka hanya keluar jika ada perlu, misalnya ke pasar, kerja, atau ke kampus. Selebihnya, hanya tinggal di dalam kos. Misalnya, pagi-pagi di waktu luang, cobalah untuk aktivitas di luar. Seperti senam atau jalan-jalan, beruntung kalau bertemu tetangga kos.

Akrab dengan tetangga kos bisa kamu jalin dengan lebih intens jika bertemu di jalan. Pada fase ini, kamu bisa mulai menanyakan namanya, sejak kapan ngekos di sana, apa kesibukannya, dan obrolan ringan lainnya.

3. Berbagi dengan Tetangga Kos

Cara paling mudah sebenarnya mulai berbagi, kalau kamu punya makanan antar ke kamar tetangga kos. Budaya ini sebenarnya sudah sangat umum di luar negeri. Bahkan kamu yang baru datang, akan disambut oleh tetangga dengan makanan. Sebenarnya, ini tidak perlu kamu lakukan rutin, apalagi setiap hari. Cukup 1 kali di awal dengan memberi kesan baik.

Begitu pula saat kamu membutuhkan sesuatu, misalnya kopi, air, atau pinjam barang. Jangan gengsi mengetuk pintu kamar kos sebelah. Di sisi lain, kita juga mesti memaklumi kebiasaan tetangga. Contohnya tetangga kos sering menyetel musik keras tengah malam, kalau belum akrab betul lebih baik bersabar tidak menegur. Karena hal ini bisa merusak hubungan dan memperjauh jarak di antara lain.

Demikian beberapa cara akrab dengan tetangga kos, pada intinya lakukan adaptasi dengan memberi kesan pertama yang baik. Tetangga kos seperti tetangga rumah kita, mereka menjadi orang pertama yang siap membantu. Meski tidak jarang mereka juga adalah orang yang sangat menyebalkan.

Dapatkan pengalaman menginap di tempat tinggal mewah ramah hanya di Dzawani. Temukan kami di sosial media Instagram, Youtube, Tiktok, Website.

Tags :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pesan sekarang sebelum kehabisan!

Hubungi admin Zaza disini, survei lokasi dan dapatkan Kost Mewah Ramah di Dzawani