Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Manfaatkan masa Ospek untuk kenal kampus

Ospek merupakan masa orientasi atau pengenalan mahasiswa baru dengan lingkungan kampus. Namun sayangnya, banyak para maba yang takut atau ragu untuk mengikuti ospek karena alasan takut dimarahi-marahi senior, padahal masa orientasi ini memiliki banyak manfaat bagi para maba untuk bisa survive selama 4 tahun kedepan. Contohnya di masa ospek ini, kamu bisa berkenalan dengan teman-teman baru dari berbagai daerah. Walaupun tidak satu jurusan siapa tahu merekalah yang akan menjadi teman sejatimu selama kuliah.

Pelajari cara atur keuangan

Biasanya ketika beranjak kuliah, banyak di antara kamu yang mendapatkan uang saku secara berkala misalnya mingguan atau bulanan. Ketika mengalami situasi seperti ini, kamu dituntut untuk terampil dalam mengatur pemasukan dan pengeluaran yang dibutuhkan. Jangan sampai pengeluaran yang terlalu banyak. Tidak jarang kamu mungkin mengalami kehabisan uang saku padahal “jatuh temponya” masih jauh. Tentunya hal ini akan berdampak pada kegiatan kamu ke depannya dimana kamu tidak dapat memenuhi kebutuhan kamu lainnya seperti makan. Jika berada pada kondisi seperti ini, demi bertahan hidup, bisa saja kamu menghubungi lagi orang tua untuk mendapatkan uang saku tambahan. Hal ini akan merepotkan kembali orang tua kamu nantinya.

Coba kenali karakteristik dosen

Dengan mengenal karakteristik dan model dosen yang mengajar, kamu bisa menyesuaikan model dan strategi belajarmu. Ada banyak karakter dosen, mulai dari yang killer atau galak, dosen yang pelit nilai, dosen pemalas, dosen gaul,dsb. Nah jika kamu sudah tahu karakteristik dari dosenmu,insya Allah kamu akan cepat menyesuaikan diri dengan perkuliahan kampus.

Manfaatkan teknologi untuk mencari informasi

Menjadi mahasiswa dituntut untuk bisa mandiri. Terutama hal yang terkait dengan perkuliahan harus dilakukan sendiri. Hadirnya teknologi saat ini sangat membantu mahasiswa untuk mendapatkan informasi secara lebih mudah dan cepat. Salah satu contohnya mencari info kost yang nyaman bis alangsung searching Dzawani Indonesia.

Tags :

2 Responses

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pesan sekarang sebelum kehabisan!

Hubungi admin Zaza disini, survei lokasi dan dapatkan Kost Mewah Ramah di Dzawani